Friday, August 22, 2008
HORE, 24 Agustus 2008
Agar Tidak Demam Panggung
Apakah kalian pernah mengalami demam panggung? Eh, demam panggung tidak dialami saat berada di panggung saja lho. Saat kalian ikut pertandingan olahraga pun bisa saja mengalami demam panggung.
Di bulan Agustus ini, biasanya di antara kalian pasti akan ada yang tampil di panggung. Entah itu menyanyi, menari, melawak. Entah itu sendiri, berdua atau bersama-sama.
Demam panggung adalah kekhawatiran, ketakutan, atau fobia yang berhubungan dengan penampilan di depan penonton atau kamera. Bentuk ketakutan ini dapat mendahului atau menyertai penampilan di depan umum.
Demam panggung juga ditemukan pada olahragawan. Dalam kasus ini ketakutan bahwa mereka akan berprestasi lebih rendah dari harapan penonton.
Beberapa akibat dari demam panggung adalah gemetaran di tangan dan kaki, perut mulas, mulut kering. Demam panggung dapat menimpa siapa saja, dari pemula sampai senior.
Pede Saja Dulu
Kunci utama mengatasi demam panggung atau grogi adalah PERCAYA DIRI alias Pede. Nah, bagaimana kita memompa rasa percaya diri kita yang biasanya naik turun sebelum naik panggung?
1. Persiapan yang matang. Jika kita sudah latihan dengan baik rasa percaya diri kita akan tinggi. Tapi jika kurang latihan, biasanya kita akan mudah grogi.
2. Kita harus menyukai busana yang kita kenakan diatas pentas, oleh karena itu persiapkan matang2 mengenai hal yang satu ini.
3. Sebelum naik panggung lakukan peregangan otot2 yang biasanya kaku dan dingin kalo lagi gugup.
4. Sementara anda menunggu giliran, atur nafas anda. Tarik nafas dalam-dalam, keluarkan lambat-lambat. Keluarkan energi yang meletup-letup dalam dada anda melalui hembusan nafas yang teratur. Tenangkan pikiran dan emosi anda.Bila perlu pejamkan mata. Kumpulkan energi itu sebaik-baiknya. Jangan biarkan mengganggu ketenangan jiwa anda.
5. Berdoalah agar semuanya berjalan lancar.
6. Ketika diatas panggung lakukan semuanya layaknya latihan.
7. Anggap semua penonton adalah orang2 yang kamu kenal dan kamu bagian dari mereka.
Tetap Tenang
Salah satu penyebab kita gugup adalah kita memiliki perasaan takut kalah, takut salah yang bisa menjadi bahan tertawaan orang, atau takut mengecewakan orang. Cobalah untuk menghalau perasaan itu. Tak ada sesuatu yang patut kita takutkan. Bila toh kita gagal, maka tidak sesuatu yang harus menjadikan kita begitu kehilangan.
Bila kalian tampil untuk suatu pentas drama jangan bicara lambat, karena bibir akan semakin gemetar, suara pun bergetar. Salurkan rasa grogi kalian melalui suara yang keras dan lantang. Suara keras kita dapat mengatasi kecemasan.
Ketika kita melakukan kesalahan di panggung cobalah tetap tenang. Jangan panik. Tetaplah berkonsentrasi dengan apa yang harus kita lakukan di panggung hingga akhir.
Kalau ada kesempatan cobalah untuk emanrik nafas tenang dan tidak mengingat-ingat dulu keslahan kita sampai nanti.
Jangan hiraukan teriakan atau ledekan penointon atas kesalahan kita. Anggap saja mereka sedang memberi pujian untuk penampilan kita.
Membantu Teman
Jika kalian orang yang tidak pernah demam panggung, baguslah itu! Tapi jangan lupa membantu teman kalian yang masih demam panggung. Bantu mereka sejak latihan. Ingatkan juga tips-tips yang kamu kuasai kepada mereka sebelum pentas. Cobalah menutup kelemahan mereka jika kalian satu kelompok dengannya.
Nah, jika kalian sudah bisa mengatasi demam panggung dan membantu teman-teman lainnya juga menghalau demam panggung, Insya Allah segalanya akan berjalan lencar! Selamat manggung ya!
(ben)
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment